Tuesday, June 19, 2012
IBU-IBU KREATIF LEMBAH HARAPAN ‘Menjinakkan’ Sampah, Uang Merekah
Surabaya memiliki ‘bom waktu’ bernama sampah yang kian hari, kian berdetak kencang. Sekelompok sosialita yang menamakan diri Ibu-ibu Kreatif pun rela mengotori tangan untuk ‘menjinakkannya’. Tak sekadar menyelamatkan lingkungan dari gunungan limbah, tapi keuntungan juga merekah.
Masih segar diingatan kita, beberapa pekan lalu Surabaya Post menurunkan laporan beruntutan mengenai menggilanya sampah di Kota Pahlawan ini. Volume sampah Surabaya tahun lalu sebanyak 8.800 meter kubik (m3) /hari, kini menjadi sekitar 9.000-10.000 m3/ hari, seiring dengan peningkatan jumlah penduduk Surabaya. Sekadar perbandingan di Bali sebagai tujuan wisata produksi sampahnya hanya sekitar 5.094 m3/hari. Perayaan Hari Lingkungan Hidup yang jatuh setiap 5 Juni--tahun ini pada Selasa nanti--pun makin tahun tambah suram.
Tak hanya memicu bau busuk, tapi ternyata secara materi menggunungnya sampah membuat kantong tekor. Anggaran untuk sampah di Kota Surabaya dari tahun ke tahun terus membengkak seiring kenaikan volume. Di tahun 2012 ini dana dari APBD mencapai Rp 24 miliar, naik signifikan dari posisi 2011 sebesar Rp 19,6 miliar. Artinya, dalam sehari Pemkot merogok kocek sebesar Rp 65 juta untuk keruk dan angkut sampah saja. Dengan cara pikir Pemkot seperti itu, diprediksi bom waktu bernama sampah itu akan ‘meledak’ lima tahun ke depan.
Dompet warga pun disedot iuran sampah tiap bulan bahkan diindikasikan dobel-dobel (Jawa: berkali-kali, Inggris: double). Selain ada tarikan sampah dari RT/RW (biasanya digunakan untuk membayar petugas sampah, jadi tak masuk kas daerah) yang besarannya sesuai kesepakatan--rata-rata Rp 10.000/bulan--juga ada retribusi resmi sampah dari pemerintah kota (Pemkot) yang masuk dalam penagihan PDAM sebesar Rp 2.500/bulan.
Meski bila dilihat per KK kecil, hanya Rp 12.500/bulan tapi bila dikalikan seluruh warga Surabaya yaitu sekitar 750.000 KK, maka ada sedikitnya Rp 9,375 miliar/bulan atau Rp 112,5 miliar/tahun duit yang digunakan untuk ‘merawat’ sampah. Bahkan nilai itu akan membengkak menjadi Rp 11,250 miliar tahun ini karena Pemkot berencana menarik retribusi Rp 2.500 untuk sampah melalui rekening listrik. Jadi total tarikan ‘sampah’ resmi dari Pemkot Rp 5.000/bulan/KK.
Ironi ini pun menggerakkan ibu-ibu di salah satu permukiman, Lembah Harapan, Lidah Wetan dengan cara membuka ‘Bank Sampah Lidah Harapan’. Memang terdengar aneh di telinga, karena wanita yang memiliki beragam profesi—mulai karyawan hingga pengusaha-- ini tidak menghabiskan waktu bersama dengan kongkow atau shopping, tapi lebih banyak mengurusi sampah.
Pembentukan ‘Bank Sampah’ ini dimulai sejak awal Juli 2011. ”Memang permasalahan sampah adalah momok setiap kota, apalagi dikota besar seperti Surabaya ini, kita harus lebih bersih dan mengurai sisa makanan ataupun barang bekas. Hal ini merupakan cara yang ramah untuk membersihkan lingkungan kita,” jelas Damayanti Heru yang menjadi Sekretaris Bank Sampah ini.
Awal dibentuknya, Bank Sampah mendapat cibiran dari masyarakat. Apalagi, untuk memulai Bank Sampah ini harus ada 4 faktor, pertama harus ada nasabah, tempat untuk bertransaksi, administrasi seperti pada Bank ‘uang’ umumnya dan pengepul untuk tempat penyetoran barang-barang yang sudah terkumpul. ”Memang kegiatan Bank Sampah seharusnya memiliki administrasi seperti itu, tapi saat ini hanya asal tunjuk saja soal kepengurusan karena memang ini merupakan tahun pertama mendirikan sehingga butuh penyempurnaan,” jelas Mamiek Suladri yang menjadi Bendahara Bank Sampah itu.
Awalnya hanya 60 anggota alias nasabah dari tiga RT yang ikut. Tapi sekarang sudah mencapai 135 anggota/nasabah dari tujuh RT di permukiman tersebut.
Saat ini pun manfaatnya benar-benar dirasakan Ibu-ibu Kreatif ini dan masayarakat komplek pada umumnya. Omzetnya, bila dulu Rp 4 jutaan sekarang mencapai Rp 16 jutaan per tahunnya.
”Awalnya sulit untuk mengembangkan usaha ini karena dirasa kurang baik, karena beranggapan kok milih ‘Bank Sampah’. Tetapi hal inilah yang memicu kami untuk terus mensosialisasikan dan hasilnya sekarang dapat dinikmati semuanya,” tambah Mamiek Suladri yang hobi membaca ini.
Meski barang-barang yang ditransaksikan adalah barang-barang limbah, tetapi harus ada pemilahan dari limbah tersebut. Seperti sampah kering, golongan botol bekas, kertas ataupun buku. Sementara daun-daun kering dikumpulkan untuk dijadikan kompos.
“Harapan minimal di setiap rumah sudah menjadi kebiasaan untuk memisahkan sampah golongan kering dan basah. Nah kalau mau bergabung, ini juga bisa menambah nilai ekonomis,”katanya.
Simpan-Pinjam Juga
Bahkan untuk memberi manfaat ekonomi lebih, di ‘Bank Sampah’ ini juga diadakan simpan pinjam bagi anggota nasabah. Peminjaman sekitar Rp 500 ribuan dengan setoran 5 kali saja.”Simpan pinjam ini memang mempermudah jika para anggota memutuhkan dana segar, memang pinjaman kita batasi dulu,. Juga ditekankan pinjaman ini harus sesuai dengan syarat yang sudah ditentukan Bank Sampah ini,” terang Damayanti ibu dua anak ini.
Ibu-ibu Kreatif ini mengaku sudah bisa mereguk hasilnya. Bahkan dari sepuluh ‘Bank Sampah’ yang tersebar di Surabaya Timur, Surabaya Pusat, dan Surabaya Selatan, Bank Sampah Komplek Lembah Harapan dipilih sebagai yang paling baik administrasinya. m11
Komentar
Damayanti Heru (Sekretaris Bank Sampah)
”Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kita semua, karena bisa membersihkan kota, juga menjalin silaturahmi antar tetangga dari berbagai kalangan,”
Mamiek Suladri (Bendahara Bank Sampah)
”Kegiatan ini memang sangat positif, kita bisa mengajarkan tentang nilai kebersihan pada anak-anak ataupun muda-mudi yang ada di sekitar perumahan. Kita juga turut peduli pada lingkungan,”
Sulistutik (Fasilitator Lingkungan)
”Dengan kegiatan seperti ini kita turut andil besar dalam penyelamatan lingkungan. Sehingga kita bisa menikmati manfaat lingkungan yang bersih, nyaman, sehat dan asri.”
Cara Baru ‘Menabung’ Barang Bekas
Bank adalah sebuah instalasi yang bergerak dibidang penyimpanan, terutama yang berhubungan dengan uang. Namun, belakangan ternyata Bank yang biasanya berhubungan dengan uang itu sudah berubah bentuk menjadi hal lain yaitu untuk penyimpanan sampah.
Ya, Bank Sampah adalah salah satu program lingkungan hidup yang mengorganisasikan-menerima, mengolah hingga menjual-- sampah masyarakat sekitar. Ujung-ujungnya kegiatan ini memang layaknya bank yaitu menghasilkan uang.
Kinerjanya lebih pada sampah di sekitar masyarakat dipilah-pilah, lantas ditimbang. Dari hasil timbangan tersebut, pihak bank baru menentukan berapa uang yang bisa diberikan. Kinerjanya mirip dengan bank umumnya. Masyarakat dibuatkan buku tabungan, uang tidak langsung diberikan pada si penabung, tapi lebih dulu dimasukkan ke dalam tabungan . Jumlahnya pun tidak langsung besar, dari mulai rupiah yang kecil-kecil dulu.
Bank sampah ini fungsinya bukan melulu menumpuk sampah dan menjualnya ke pengepul. Namun bank ini menyalurkan sampah yang didapat sesuai dengan kebutuhan. Misal, sampah basah hasil rumah tangga yang terdiri dari sayuran , dikumpulkan untuk dijadikan pupuk kompos.
Sampah kering berupa botol , kaleng, dan kertas dipisah lagi. biasanya sampah kering ini dijadikan barang daur ulang berupa kerajian tangan. Misal, vas bunga dari kaleng bekas, tas dari rajutan sedotan atau pipet yang dianyam dengan benang dan jarum, bungkus rokok dibentuk asbak, dan masih banyak lagi.
Ide untuk menamakan bank sampah membuat image tentang pengumpulan barang bekas menjadi berbeda. Dengan begitu perspektif juga berbeda, malah lebih terkesan keren. Harus diingat juga, perbedaan tersebut juga ternyata berpengaruh besar terhadap ekonomi . Bank sampah justru bisa mendatangkan uang dari barang bekas bernama sampah, ditambah lagi memberikan tambahan ekonomi bagi masyarakat sekitar. Nah, siapa tertarik mengikuti jejaknya!ins.
surabayapost
Baca Selengkapnya..
Festival Danau Sentani Menyiarkan Suara Keindahan Alam dan Budaya Masyarakat Papua
Pemerintah Daerah Papua dan Jayapura bekerjasama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyiarkan suara keindahan alam dan budaya masyarakat Papua melalui Festival Danau Sentani (FDS) yang diselenggarakan pada 19 – 20 Juni 2012. FDS merupakan festival budaya berbasis masyarakat dalam rangka meningkatkan citra daerah tujuan pariwisata Jayapura dan Papua serta ikut mengembangkan ekonomi kreatif.
Kekayaan alam dan budaya merupakan tumpuan utama pembangunan pariwisata. Promosi budaya dan keindahan alam Papua melalui FDS ini diharapkan akan memberikan dampak positif pada perdagangan, investasi, ekonomi kreatif dan kesejahteraan masyarakat.
Tahun ini merupakan penyelenggaraan Festival Danau Sentani yang ke-5. “Kami berharap agar penyelenggaraan even yang sudah menjadi agenda tahunan dalam kalender pariwisata Indonesia ini bisa terus ditingkatkan setiap tahunnya,” kata Sekretaris Jenderal Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wardiyatmo pada pembukaan FDS di Papua 19 Juni 2012.
FDS menyajikan berbagai daya tarik daerah Papua yang mengandung berbagai unsur seperti budaya, kesenian dan cara hidup masyarakat Sentani. FDS merupakan suatu langkah kecil yang dirintis oleh pemerintah daerah untuk menggaungkan kesiapan Papua, khususnya Danau Sentani menjadi daerah tujuan wisata. “Kesiapan daerah ini juga harus didukung dengan keadaan yang kondusif, yakni meningkatkan kenyamanan dan keamanan sehingga Sentani sebagai salah satu daerah tujuan memiliki daya siang tinggi,” sambungnya.
“Saya bersama Kemenparekraf menyampaikan penghargaan kepada semua pihak yang mendukung terselenggaranya festival ini. Semoga promosi, public relation dan penyelenggarannya bisa ditingkatkan sehingga even ini meningkatkan daya saing kepariwisataan Indonesia,” tutupnya. (Puskompublik)
Baca Selengkapnya..
Cipta Pesona Wisata (CIPTA) Award 2012
Penyelenggaraan Citra Pesona Wisata /CIPTA AWARD adalah suatu ajang kompetisi tingkat nasional yang diberikan kepada pengelola daya tarik wisata sebagai salah satu wujud apresiasi pemerintah untuk mendorong pengelola pariwisata dalam meningkatkan kualitas pengelolaan daya tarik wisata yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.
Maksud dan Tujuan
a. Mendorong pengelola daya tarik wisata di daerah untuk meningkatkan kualitasdan kapasitas pengelolaan yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.
b. Meningkatkan kesadaran dan kebanggaan pengelola akan daya tarik wisata yang berwawasan lingkungan;
c. Setiap Daerah dapat melakukan hal yang sama dengan menyelenggarakan kegiatan yang serupa guna peningkatan kualitas daya tarik wisata didaerahnya
Manfaat bagi Daerah
a. menjadi motivasi bagi pengelola untuk meningkatkan kualitas daya tarik wisata dan kapasitas pengelolaan yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan
b. Munculnya kesadaran para pelaku wisata;
KRITERIA PENILAIAN CIPTA AWARD
A. Aspek LINGKUNGAN
Daya dukung
Pengelolaan Dampak Akibat Aktivitas Pariwisata
Mekanisme Monitoring
B. Aspek EKONOMI
Peningkatan Pendapatan Bagi Lokal
Tenaga Kerja
Kepuasan Pengunjung
Nilai Jual
C. Aspek SOSIAL BUDAYA
Pemeliharaan danmempertahankan kelestarian, keaslian budaya lokal
Mempertahankan nilai warisan budaya
Kemampuan nilai intrepretasi tentang nilai warisan dan daya tarik wisata budaya
Tata kelola warisan budaya
Tidak menimbulkan dampak negatif terhadap karakteristik sosial masyarakat
Peran serta masyarakat
Mekanisme dan peran aktif dalam memelihara tempat yang memiliki nilai geologi, arkeologi, sejarah dan budaya
KATEGORI DAYA TARIK WISATA DAN UNSUR PENGELOLA CIPTA AWARD
1. Daya Tarik Wisata Buatan
2. Daya Tarik Wisata Alam
3. Daya Tarik Wisata Budaya
Hadiah
Piala CIPTA
Sertifikat
Dana Stimulus
Malam Anugerah 2012
Diserahkan langsung oleh Menteri Pariwisata dan ekonomi kreatif Republik Indonesia (Mari Elka Pangestu)
Pada tanggal 27 September 2012 -- Pukul 18.00 – 21.45 WIB
Bertepatan dengan Peringatan Hari Pariwisata Dunia
Dengan Mengundang:
Para Menteri Kabinet Indonesia Bersatu II , Duta Besar Negara Sahabat, Seluruh Gubernur di Indonesia, Asosiasi Pariwisata ,
LSM Lingkungan dan Pariwisata Nasional maupun International serta Media Cetak dan Elektronik
Pendaftaran
Melalui :
Sekretariat Cipta Pesona Wisata (CIPTA AWARD 2012)
Pendaftaran dibuka pada tanggal : 20 April 2012 – 15 Juni 2012
Direktorat Jenderal Pengembangan Destinasi Pariwisata
Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI
Jl. Medan Merdeka Barat No. 17 Jakarta Pusat 10110
No. Tlp : (021) 3838212 / 3838230
Fax : (021) 3810906
Email : Cipta.award@gmail.com
silakan download informasi selengkapnya pada link ini
Lomba dan Pameran Foto Indonesia 2012 Memperebutkan Piala Presiden
Indonesia merupakan bangsa yang besar dengan 33 provinsi yang berjajar dari Sabang sampai Merauke. Setiap provinsi mempunyai identitas dan keunikan dalam hal alam,ciptaan manusia, adat istiadat dan budaya yang berbeda-beda. Perbedaan yang terdapat di masing-masing provinsi merupakan keragaman dan kekayaan bagi tumbuh-kembangnya nasionalisme. Untuk itulah, kekayaan alam,ciptaan manusia, adat istiadat dan budaya yang dimiliki bangsa Indonesia harus didokumentasikan dan diinformasikan kepada seluruh masyarakat, sebagai wahana untuk menanamkan karakter dan jati diri melalui Lomba dan Pameran Foto Indonesia.
Sub Tema : “CINTA INDONESIA, DARI MATA KE HATI”
Kategori Peserta Lomba :
Pelajar
Mahasiswa
Umum
Ketentuan Umum:
Lomba ini terbuka untuk pelajar, mahasiswa, dan umum, Warga Negara Indonesia;
Tidak dipungut biaya;
Karya foto yang dikirim adalah karya ciptaan sendiri (dua tahun terakhir), belum pernah dipublikasikan di media cetak skala nasional dan belum pernah memenangkan penghargaan dalam lomba fotografi tingkat nasional atau internasional;
Foto yang diikutsertakan dalam lomba adalah hasil foto yang benar-benar dari pemotretan baik menggunakan kamera digital atau kamera analog (kamera film).
Peserta diberikan kebebasan dalam memilih objek fotografi yang dimiliki daerahnya masing-masing (sesuai identitas diri) meliputi kategori (objek): alam,ciptaan manusia, adat istiadat dan budaya;
Setiap peserta diperbolehkan mengirimkan maksimal 5 buah karya foto dalam bentuk soft copy dengan ukuran sisi terpanjang 1024 pixel, disimpan dalam format JPG skala 6;
Olah digital diperbolehkan, sebatas perbaikan kualitas foto (sharpening, cropping, color balance, dan saturasi warna) tanpa merubah keaslian objek;
Tidak diperbolehkan mengirimkan foto berupa kombinasi lebih dari satu foto (composite dan montage) dan menghilangkan/mengubah elemen-elemen dalam satu foto;
Setiap foto harus dilengkapi identitas diri peserta seperti: kategori, nama fotografer, judul foto, alamat, nomor telepon/hp, e-mail dan identitas diri seperti kartu pelajar, kartu mahasiswa, KTP, SIM atau surat keterangan lainnya;
Hak cipta melekat pada fotografer, namun Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif diberikan hak untuk mempublikasikan semua foto yang masuk nominasi untuk kepentingan non-komersial tanpa harus ijin dari pemiliknya. Panitia dibebaskan dari tuntutan fihak ke-3, bila foto digunakan;
Foto yang telah diterima panitia menjadi koleksi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif;
Dengan mengirimkan karya foto berarti peserta telah dianggap menyetujui semua persyaratan yang telah ditetapkan oleh Panitia;
Panitia berhak mendiskualifikasi peserta sebelum dan sesudah penjurian apabila dianggap melakukan kecurangan;
Seluruh karya yang masuk ke Pantia akan diseleksi oleh Dewan Juri, untuk mendapatkan 30 nominator, yang terdiri dari 10 foto kategori pelajar, 10 foto kategori mahasiswa, dan 10 foto kategori umum, dan memilih 150 karya untuk dipamerkan (50 pelajar, 50 mahasiswa, dan 50 umum) pada tanggal 3 Agustus 2012;
Nama nominator akan diumumkan melalui website www.parekraf.go.id pada tanggal 3 Agustus 2012.
Nama nominator akan diumumkan melalui website www.parekraf.go.id pada tanggal 4 Agustus 2012
30 Nominator akan diundang ke Jakarta untuk mengikuti lokakarya fotografi;
Panitia akan menanggung biaya transportasi peserta (dari daerah asal ke Jakarta P.P.) transportasi lokal, akomodasi dan konsumsi selama mengikuti lokakarya fotografi;
Nama pemenang akan diumumkan setelah lokakarya;
Pajak (PPh) hadiah ditanggung pemenang;
Keputusan Dewan juri mutlak tidak dapat diganggu gugat;
Untuk informasi Lomba peserta dapat mengunjungi website www.parekraf.go.id
Koordinasi lebih lanjut dapat menghubungi: telp. 021 – 5725561, Pustanto 08129498234, Yusuf Hartanto 08176011066, Gedung “E” Lantai 9, Komplek Kemdikbud. Jl. Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270.
Untuk meningkatkan kualitas karya fotografi maka akan diadakan klinik fotografi di beberapa daerah info lebih lanjut www.parekaf.go.id.
Tata cara/prosedur pengiriman karya :
Seluruh karya dan identitas peserta dikirim ke Panitia melalui e-mail dengan alamat: lombafoto2012@parekraf.go.id
Sebelum dikirim, foto harus diperkecil (resize) dengan ukuran sisi terpanjang 1024 pixel, disimpan dalam format JPG skala 6;
Pengiriman karya dimulai bulan April 2012 dan ditutup tanggal 27 Juli 2012 pukul 24.00 WIB;
Hadiah
Pelajar mendapatkan hadiah :
- Juara I : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 12.000.000
- Juara II : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 6.000.000
- Juara III : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 5.000.000
- Harapan I : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 4.000.000
- Harapan II : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 3.000.000
Mahasiswa mendapatkan hadiah :
- Juara I : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 15.000.000
- Juara II : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 7.000.000
- Juara III : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 6.000.000
- Harapan I : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 4.000.000
- Harapan II : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 3.000.000
Umum mendapatkan hadiah :
- Juara I : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 20.000.000
- Juara II : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 10.000.000
- Juara III : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 7.000.000
- Harapan I : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 5.000.000
- Harapan II : Piala Presiden, piagam dan uang sebesar Rp 3.000.000
Kriteria Penilaian
- Kesesuaian Tema (isi foto)
- Daya tarik
- Keunikan
- Harmonisasi
Juri Lomba
1. Goenadi Haryanto (Fotografer dan Dosen, Jakarta)
2. Arbain Rambey (Fotografer, Editor Foto Kompas, Jakarta)
3. Darwis Triadi (Fotografer dan Dosen, Jakarta)
4. Ferry Ardianto (Fotografer dan Dosen Trisakti, Jakarta)
5. Dudi Sugandi (Fotografer,Wartawan Pikiran Rakyat Bandung)
parekraf.go.id
Festival Film Pelajar Tahun 2012
Pendaftaran dibuka pada tanggal 1 - 20 Juni 2012
Workshop : 19 Juni 2012
Penjurian : 21 - 24 Juni 2012
Pengumuman Pemenang : 28 Juni 2012
Ketentuan Film Peserta Festival Film Pelajar 2012
Film Cerita, Tema bebas
Durasi: Antara 10 s/d 30 menit.
Format Video dengan media penyimpan DVD, MPEG/AVI – RATION 4:3 – 16:9 PAL.
Diproduksi oleh Komunitas Pelajar SLTA antara 2010 s/d 2012.
Dilampiri data pembuat dan/atau anggota komunitas.
Pendaftaran paling lambat 20 Juni 2012
Unduh File :
Poster.jpg
Formulir Peserta.pdf
Dewan Juri
Chaerul Umam
Rae Sita Supit
Akhlis Suryapati
Hadi Artomo
Clara Sinta Rendra
Sekretariat :
Lantai 2 Gedung Film
Jln. MT Haryono 47 - 48
Jakarta Selatan
Kontak : 081219965176 / 0811941371
kineklubindonesia@or.id
19 Distrik di Jayapura Siap Unjuk Kebolehan
Menjelang liburan sekolah yang sebentar lagi akan berlangsung, pemerintah daerah dan pihak-pihak yang terkait serta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif memberikan program dukungan untuk Festival Danau Sentani (FDS) yang akan diadakan pada 19-23 Juni di Pantai Kalkhote, Kampung Ohei, Sentani Timur, Kabupaten Jayapura. Nantinya, 19 distrik atau kecamatan yang tergabung dalam Kabupaten Jayapura akan menampilkan berbagai atraksi, antara lain atraksi mencari ikan, atraksi menyelam sambil merokok, atraksi pembuatan sampe, serta atraksi pembuatan alat-alat makan. Berbeda dari tahun sebelumnya, tahun ini FDS juga akan menampilkan atraksi peragaan perang di atas perahu.
Bupati Jayapura, Jansen Monim, menjelaskan bahwa FDS merupakan pesta budaya berbasis kearifan lokal dan kearifan alam masyarakat Papua khususnya yang bermukim di sekitar Danau Sentani agar tetap hidup dan dikenal masyarakat Indonesia secara umum. FDS pertama kali diadakan pada 19 Juni 2008. Pada penyelenggaraannya yang ke-5 kali ini FDS mengangkat tema One for All. Logo yang digunakan untuk penyelenggaraan FDS tahun ini bergambar seorang laki-laki yang sedang mendayung perahu khas Sentani. Logo ini menceritakan masyarakat Papua yang hidup secara agraris.
“Dengan menampilkan atraksi khas masyarakat Papua dalam FDS, berarti kita ikut memperkenalkan kekayaan budaya kepada generasi muda. Selain itu, kita juga mengajak generasi muda untuk menjaga kelestarian alam di Indonesia khususnya Papua,” ungkap Jansen dalam jumpa pers FDS di Gedung Sapta Pesona, 13 Juni 2012.
M. Faried, Direktur Promosi Pariwisata Dalam Negeri Kemenparekraf berpendapat bahwa Propinsi Papua memiliki paket daya tarik wisata yang lengkap. “Daerah Papua memiliki keunikan masyarakat dan keunikan alam,” katanya. Ia menuturkan bahwa bentuk pendukungan yang dilakukan Kemenparekraf untuk FDS berbentuk publikasi sehingga FDS terdengar gaungnya.
M. Faried menjelaskan, liburan sekolah yang sebentar lagi akan berlangsung merupakan salah satu pemicu perjalanan domestik. Selain itu, peningkatan kelas ekonomi juga membuka peluang bagi pertumbuhan jumlah perjalanan wisatawan nusantara (wisnus). Ditambahkannya, faktor yang mendukung kunjungan wisatawan dalam suatu destinasi adalah atraksi, aksesibilitas, dan akomodasi.
Lebih jauh, Faried menjelaskan bahwa aksesibilitas menuju destinasi wisata akan bertumbuh seiring dengan pertumbuhan potensi pasar. “Semakin banyak suatu destinasi dikunjungi wisatawan, maka akan semakin mendapat perhatian dari berbagai pihak sehingga kemungkinannya untuk mengalami perbaikan infrastruktur akan semakin besar,” sebutnya.
Mengenai aksesibilitas, Vice President Marketing Merpati menjelaskan bahwa pihaknya masih terus beroperasi di daerah Papua. Merpati Airlines melayani jasa penerbangan Jakarta-Jayapura, dengan jalur penerbangan Jakarta-Makassar-Biak-Jayapura, Jakarta-Makassar-Timika-Jayapura, dan Jakarta-Makassar-Merauke-Jayapura. “Untuk perjalanan daerah Papua, kami juga menyediakan jasa penerbangan menuju Raja Ampat, Wamena, Labuan Bajo, Lombok, Bima, dan Alor,” tambahnya.
Pada kesempatan itu, Bupati Jayapura juga menjelaskan bahwa daerah Kabupaten Papua masih aman. “Peristiwa penembakan seperti yang diberitakan di media massa, hanya terjadi di kota Jayapura. Selebihnya, aktivitas di daerah Kabupaten Papua berlangsung seperti biasa,” jelasnya. (Puskompublik)
Baca Selengkapnya..
Alicia Key menolak disponsori perusahaan rokok
The 10-times Grammy-winning artist, who has sold 20 million albums worldwide has a gig in Jakarta, Indonesia, on Tuesday.
Campaigning organisation Tobacco Free Kids says adverts for the concert act as billboards for tobacco firm Philip Morris International and its Indonesian subsidiary, Sampoerna.
Ms Keys accepted the charity's accusation and insisted action had been taken
to remove the offending adverts.
She said: "When I was informed that my July 31 As I Am concert in Jakarta, Indonesia was partly sponsored by a tobacco company, I immediately asked for an investigation and that corrective actions be taken.
"As a result, the tobacco company has respectfully withdrawn their sponsorship and all billboards, signage and other forms of advertising will be immediately removed."
Giant posters in the Indonesian capital advertised the gig as a "Mild Live Production" - a reference to a cigarette brand produced by Sampoerna. They also carried a large health warning that states: "Smoking can cause cancer, heart attacks, impotence and harm pregnancy and foetal development. "
In the US, Philip Morris USA and other major tobacco companies are prohibited from engaging in brand name sponsorships of concerts under a 1998 legal settlement with the states," said a statement from the charity.
"However, in developing countries, tobacco companies continue to sponsor concerts by famous musicians, which health advocates have condemned as a means to market cigarettes to children and to circumvent restrictions on more traditional tobacco advertising.
The charity said the branding was "inconsistent with (Keys') advocacy for children's health through her involvement in Keep A Child Alive, a campaign to address the HIV/AIDS epidemic in poor countries".
Ms Keys responded that she did not "condone or endorse" smoking and apologised for "any misleading advertising initially associated with the show".
The charity said that about 35% of the Indonesian population smokes, and tobacco use kills more than 200,000 Indonesians each year. An estimated 78 percent of Indonesian smokers started before the age of 19, it added
sahabatwalhi
Baca Selengkapnya..
Mengenal Tentang Penyakit Rematik
Reumatik / rematik membutuhkan perhatian serius, karena jika tidak ditangani dengan baik bisa menyebabkan cacat sendi permanen. Ada beberapa faktor yang bisa membuat orang kena reumatik selain faktor autoimun.
Pengobatan yang kuat bisa membantu mencegah kerusakan sendi dan gejala yang menyakitkan, tapi sebenarnya ada hal-hal lain yang dapat mempengaruhi risiko serta gejala dari reumatik.
Faktor Pemicu Munculnya Rematik
Merokok
Susan Goodman, MD seorang rheumatologist dari Hospital for Special Surgery di New York City menuturkan rokok bisa membuat reumatik bertambah buruk dan juga meningkatkan risiko seseorang terkena reumatik. Studi menunjukkan orang dengan reumatik yang tidak merokok memiliki lebih sedikit bengkak dan sendi yang sakit dibanding perokok. Selain itu perokok memiliki dua kali kemungkinan mengalami kerusakan sendi.
Kopi
Meskipun hubungan antara kopi dengan reumatik masih diperdebatkan, tapi studi menunjukkan kopi tanpa kafein bisa meningkatkan risiko terkena reumatik sedangkan kopi berkafein tidak memiliki dampak. Selain itu kopi mungkin bisa membuat obat reumatik seperti methotrexate tidka bekerja dengan baik.
Cuaca
Perubahan tekanan udara dan suhu bisa memiliki dampak yang besar terhadap gejala reumatik. Dr Goodman menuturkan perubahan iklim cenderung bisa memperburuk gejala-gejala dari reumatik, karena itu pasien biasanya lebih mengharapkan cuaca atau iklim yang konsisten.
Alkohol
Dalam studi terbaru di jurnal Rheumatology, peneliti meminta sekitar 1.000 orang yang memiliki kebiasaan konsumsi alkohol dan kondisi reumatik. Peneliti menemukan orang yang mengonsumsi alkohol 3-4 hari dalam seminggu lebih memungkinkan untuk memiliki reumatik.
Kurang Vitamin D
Hubungan antara vitamin D dan reumatik tergolong rumit. Namun studi menunjukkan perempuan yang jarang terkena sinar matahari berisiko lebih besar terkena reumatik. Hal ini mungkin karena kekurangan sinar matahari bisa menyebabkan kekurangan vitamin D yang telah dikaitkan dengan penyakit autoimun lainnya.
Gejala Rematik
1. Mati rasa atau kesemutan di tangan
Salah satu gejala rheumatoid arthritis adalah carpal tunnel syndrome. Hal ini ditandai dengan kesemutan di pergelangan dan telapak tangan. dr Lisa Mandl, asisten rheumatologis di Hospital for Special Surgery, New York, mengatakan gejalanya akan makin parah saat malam hari.
2. Sulit sembuh dari cedera
Seringkali Anda mengira mengalami cedera, seperti mata kaki terkilir, padahal sebenarnya terkena radang sendi. Hal ini menurut dr Lisa lebih umum terjadi pada orang muda.
3. Masalah kaki
Salah satu area kaki yang sering dihubungkan dengan RA adalah peradangan kaki di bagian depan. Gejala ini sering dialami wanita, yang kemudian berhenti memakai sepatu tumit tinggi dan memeriksakan kakinya karena nyeri luar biasa di bagian depan. Beberapa orang dengan RA juga dapat merasakan sakit di tumit karena plantar fasciitis, yaitu gangguan kaki yang disebabkan oleh pembengkakan jaringan di bagian tungkai bawah, dekat tumit.
4. Masalah mata
Orang dengan rematik juga berisiko mengalami sindroma Sjogrens, yaitu gangguan autoimun yang menyebabkan kekeringan pada mulut, mata, tenggorokan, hidung, atau kulit. Itu karena peradangan menyebabkan menghentikan kelenjar memproduksi kelembaban alami.
5. Sendi kaku pada pagi hari
Gejala ini adalah gejala umum dari osteoarthritis. Penyebabnya bisa jadi karena tidak beraktivitasnya tubuh dalam waktu lama seperti tidur. Perbedaan antara keduanya adalah bahwa rasa sakit osteoarthritis biasanya mereda dalam waktu sekitar setengah jam. Tetapi, kekakuan akibat rheumatoid arthritis akan berlangsung lebih lama lagi, mungkin selama setengah hari.
Cara Mengobati Rematik Dengan Vitamin
Penyakit rematik menjadi masalah bagi orang yang sudah berusia lanjut atau manula. Cara mengobati rematik tidaklah mudah, harus dengan konsistensi yang baik dalam mengkonsumsi makanan. Selain itu, menanggulangi rematik tidak harus dengan pengobatan, bisa juga dengan menggunakan terapi nonobat.
Konsumsi vitamin menjadi salah satu alternatif sekaligus terapi nonobat dalam menyembuhkan rematik. Konsumsi vitamin juga menjadi pencegah rematik. Vitamin apa saja yang dapat menyembuhkan dan mencegah rematik? Ada tiga jenis vitamin yang dapat menyembuhkan sekaligus mencegah rematik, yaitu
Vitamin C
Menurut ahl fisiologi dariPennsylvania, Dr. Robert Davis. Penggunaan dosis vitamin C dengan kisaran 500 sampai dengan 1000 mg dalam sehari dapat menghilangkan gejala artrisis. Hal ini dilatar belakangi oleh artritis rematoid berkorelasi dengan kadar vitamin C rendah.
Vitamin B3
Mobilitas sendi dapat diperbaiki dengan mengkonsumsi vitamin B3 dalam 2 bulan. Konsumsi 500 mg vitamin B3 (niasinamid) dalam sehari adalah dosis yang disarankan.
Vitamin B5
Mengkonsumsi vitamin B5 dapat membantu pembentukan jaringan ikat yang memperkuat dan mendukung sendi. Vitamin B5 / asam pantotenat juga dapat mengurangi peradangan pada artritis sekaligus berkurangnya rasa nyeri sendi.
kaskus.co.id
Tags : Baca Selengkapnya..
Penebangan Kayu Di Hutan Hujan
Salah satu sebab utama perusakan hutan hujan adalah penebangan hutan. Banyak tipe kayu yang digunakan untuk perabotan, lantai, dan konstruksi diambil dari hutan tropis di Afrika, Asia, dan Amerika Selatan. Dengan membeli produk kayu tertentu, orang-orang di daerah seperti Amerika Serikat secara langsung membantu perusakan hutan hujan.
Walau penebangan hutan dapat dilakukan dalam aturan tertentu yang mengurangi kerusakan lingkungan, kebanyakan penebangan hutan di hutan hujan sangat merusak. Pohon-pohon besar ditebangi dan diseret sepanjang hutan, sementara jalan akses yang terbuka membuat para petani miskin mengubah hutan menjadi lahan pertanian. Di Afrika para pekerja penebang hutan menggantungkan diri pada hewan-hewan sekitar untuk mendapatkan protein. Mereka memburu hewan-hewan liar seperti gorila, kijang, dan simpanse untuk dimakan.
Penelitian telah menemukan bahwa jumlah spesies yang ditemukan di hutan hujan yang telah ditebang jauh lebih rendah dibandingkan dengan jumlah yang ditemukan di hutan hujan utama yang belum tersentuh. Banyak hewan di hutan hujan tidak dapat bertahan hidup dengan berubahnya lingkungan sekitar.
Penduduk lokal biasanya bergantung pada penebangan hutan di hutan hujan untuk kayu bakar dan bahan bangunan. Pada masa lalu, praktek-praktek semacam itu biasanya tidak terlalu merusak ekosistem. Bagaimanapun, saat ini wilayah dengan populasi manusia yang besar, curamnya peningkatan jumlah orang yang menebangi pohon di suatu wilayah hutan hujan bisa jadi sangat merusak. Sebagai contoh, beberapa wilayah di hutan-hutan di sekitar kamp-kamp pengungsian di Afrika Tengah (Rwanda dan Congo) benar-benar telah kehilangan seluruh pohonnya.
mongabay.co.id
Baca Selengkapnya..
Bank Sampah bisa dijadikan lahan bisnis
Ketika berbicara soal lingkungan tidak bisa lepas dari yang namanya sampah, sejauh ini sampah memang menjadi kendala yang belum ditemukan solusinya. Pengertian sampah sendiri adalah sesuatu atau barang yang sudah tidak diperlukan dan dipergunakan lagi oleh orang. sehingga konotasi masyarakat sendiri tentang sampah adalah negatif karena sesuatu yang tidak berguna lagi dan dibuang. Padahal kalo kita telaah lebih jauh lagi, banyak sekali manfaat yang bisa kita ambil dari sampah itu sendiri. Hanya saja mungkin tidak semua masyarakat berfikir sejauh itu. Manfaat apa sajakah yang bisa kita ambil dari sampah??
manfaat sampah bisa kita lihat dari jenis sampah itu sendiri. adapun jenis sampah secara umum dibagi menjadi 2 macam :
Sampah Organik, adalah Sampah yang berasal dari makhluk hidup atau alami, seperti tumbuh-tumbuhan, kulit buah, daun-daun, sisa sayuran, dll.
Sampah non organik, adalah sampah yang berasal dari sumber daya alam tak terbaharui seperti minyak tanah, mineral, dll. Atau sampah yang berasal dari hasil perindustrian, misalnya, plastik, botol, kaleng, besi, seng, dll.
Jelas sudah manfaat apa saja yang bisa kita ambil dari 2 jenis sampah di atas. Misalnya Sampah Organik bisa kita jadikan kompos, dan Sampah Non Organik bisa kita pergunakan untuk kerajinan tangan sehingga bisa digunakan lagi, misalnya tas dari plastik, rompi dari plastik, pot bunga dari botol-botol bekas, dll.
Kalo kita melihat dari sisi manfaat-manfaat di atas, bukan barang tidak mungkin bahwa sampah bisa menghasilkan uang dan dapat dijadikan sebagai bisnis atau usaha, asalkan kita tau cara mengolahnya. Bagaimana cara mengolah sampah-sampah tersebut? Sebuah terobosan baru yang telah dilakukan oleh sekolompok masyarat dusun Bandegan, Bantul, DI Yogyakarta, dengan membuat "Bank Sampah", memang Bank yang satu ini terdengar sedikit aneh ditelinga kita, bagaimana tidak, sampah yang biasanya yang tidak ada gunanya dan dibuang begitu saja tetapi di Bank Sampah tidak demikian. Dengan adanya Bank Sampah di dusun tersebut, masyarakat dihimbau untuk menabung tetapi dalam bentuk sampah yang sudah dikelompokkan sesuai jenisnya. Masyarakat juga mendapatkan layanan layaknya nasabah bank, yakni medapatkan buku tabungan dan no rekening serta nominal rupiah yang tertera dalam buku tabungannya masing-masing sejumlah nilai sampah yang telah disetorkannya pada bank sampah.
Pengolahan Sampah dengan cara demikian dapat dijadikan sebagai lahan bisnis, atau lahan usaha, serta pilihan solusi yang tepat dan cerdas, karena tidak ada pihak yang merasa dirugikan, bahkan masyarakat kecilpun merasa diuntungkan dengan adanya bank sampah, lingkunganpun terselamatkan dari sampah, dan paling tidak masalah sampah yang membingungkan ada alternatif penyelesaiannya.
businformation
GERAKAN BANK SAMPAH DARI BANTUL
Setiap pukul 16.00, antrean nasabah bank sampah biasanya sudah panjang. Mereka bukannya menanti giliran menyetor uang seperti di bank pada umumnya, melainkan sampah yang mereka kumpulkan selama dua hari. Meski yang disetorkan wujudnya tidak sama, pengelolaan bank sampah mirip dengan bank pada umumnya.
Setiap nasabah datang dengan tiga kantong sampah berbeda. Kantong I berisi sampah plastik, kantong II sampah kertas, dan kantong III berupa kaleng dan botol. Ketika menimbang sampah, nasabah akan mendapat bukti setoran dari petugas teller. Bukti setoran itu menjadi dasar penghitungan nilai rupiah sampah, yang kemudian dicatat dalam buku tabungan. Untuk membedakan, warna buku tabungan tiap RT dibuat berbeda.
Setelah sampah terkumpul banyak, petugas bank menghubungi tukang rosok. Tukang rosok memberi nilai ekonomi tiap kantong sampah milik nasabah. Catatan nilai rupiah itu lalu dicocokkan dengan bukti setoran dan kemudian dibukukan.
Harga sampah bervariasi bergantung pada klasifikasinya. Kertas karton dihargai Rp 2.000 per kg, kertas arsip Rp 1.500 per kg. Sedangkan plastik, botol, dan kaleng harganya menyesuaikan ukuran.
Tiap nasabah memiliki karung ukuran besar, yang tersimpan di bank untuk menyimpan seluruh sampah yang mereka tabung. Tiap karung diberi nama dan nomor rekening tiap nasabah. Tujuannya agar setiap tukang rongsok datang, petugas bank tidak kebingungan memilah tabungan sampah tiap nasabah. Karung- karung sampah itu tersimpan rapi di gudang bank.
Gemah Ripah
Bank Sampah Gemah Ripah, didirikan masyarakat Dusun Bandegan, Bantul, DI Yogyakarta, tiga bulan lalu. Kini jumlah nasabahnya 41 orang dari 12 RT di dusun tersebut. Pada tahap awal mereka masih membatasi diri untuk warga satu dusun, tetapi bila sudah memungkinkan nasabah tidak akan dibatasi asalnya.
Tidak semua sampah disetor ke tukang rosok. Sebagian di antaranya, yakni jenis plastik sachet dan gabus, diolah sendiri oleh bank sampah. ”Plastik sachet kami hargai Rp 15 per sachet, sementara gabus bergantung pada ukuran,” ujar Ismiyati, koordinator daur ulang sampah.
Plastik-plastik itu lalu diolah untuk membuat aneka aksesori rumah tangga, seperti tas, dompet, hingga rompi. Barang-barang tersebut dijual dengan harga Rp 20.000-Rp 35.000. ”Beberapa pembeli asing minta dikirim contoh barang. Kalau mereka setuju, pesanan yang kami terima akan menumpuk. Karenanya, stok bahan baku harus banyak. Kami sudah meminta warga untuk lebih aktif menabung sampah,” katanya.
Sampah jenis gabus biasanya dibuat menjadi pot bunga, tempat dudukan bendera, atau perlengkapan rumah tangga lainnya. Gabus-gabus itu dicampur dengan pasir dan semen. ”Produksi dari bahan gabus pesananannya masih lokal saja,” kata Ismiyanti
Menurut Panut Susanto, ketua pengelola bank sampah, sampah yang terkumpul tiap minggu mencapai 60-70 kg. Untuk sementara jam layanan bank dimulai pukul 16.00-21.00 tiap hari Senin-Rabu-Jumat. ”Kami baru bisa melayani pada sore hari karena sebagian besar petugas bank harus bekerja pada pagi hari,” katanya.
Belum maksimalnya kinerja petugas karena mereka mengelola bank sampah tanpa dibayar. Artinya, mereka harus tetap bekerja untuk membiayai kehidupan keseharian. ”Apa yang kami kerjakan sifatnya masih sosial. Jadi, kami memang tidak mengharapkan upah karena kondisi bank belum maksimal,” katanya.
Bank sampah memotong dana 15 persen dari nilai sampah yang disetor nasabah. Dana itu digunakan untuk membiayai kegiatan operasional, seperti fotokopi, pembuatan buku tabungan, dan biaya lainnya. ”Selama ini tidak ada nasabah yang keberatan. Kami harus melakukan pemotongan karena bank ini memang dikelola bersama-sama,” katanya.
Berbeda dengan bank tempat nasabah bisa mengambil dana setiap saat, di bank sampah nasabah hanya bisa menarik dana setiap tiga bulan sekali. Tujuannya agar dana yang terkumpul bisa lebih banyak sehingga uang tersebut dimanfaatkan sebagai modal kerja atau keperluan yang bersifat produktif.
”Kalau dibebaskan, mereka bisa konsumtif. Baru terkumpul Rp 20.000-Rp 30.000 sudah tergiur untuk mengambil. Karena hanya tiga bulan sekali, mereka bisa menarik dana sampai Rp 100.000-Rp 200.000 bergantung pada banyaknya sampah yang ditabung,” kata Bambang Suwirda, penggagas bank sampah.
Tersimpan
Menurut Bambang, dana kelolaan yang saat ini tersimpan tinggal Rp 500.000. Sebagian besar nasabah sudah mengambil saat Lebaran lalu. Untuk sementara, dana nasabah disimpan sendiri oleh pengelola bank. Ke depan, pengelola akan menjalin kerja sama dengan Bank Bantul untuk menyimpan dana nasabah.
Para pengelola bank juga bertekad memperluas operasional bank agar tidak terbatas pada penyimpanan, tetapi juga peminjaman. ”Dalam konsep bank sampah, barang jaminan mungkin berupa sampah juga,” katanya.
Fokus sampah yang dikumpulkan saat ini masih sebatas sampah anorganik. Ke depan, sampah organik juga akan diterima, yang selanjutnya diolah menjadi pupuk kompos.
Bagi para nasabah, keberadaan bank sangat membantu. Mereka bisa mendapat penghasilan tambahan sekaligus kebersihan lingkungan sekitar terjaga. ”Lumayanlah tiap bulan ada pemasukan tambahan. Hitung-hitung buat nambah dana belanja dapur,” kata Sutiyani, warga setempat.
Bila gerakan bank sampah bisa meluas ke berbagai desa, masalah sampah bisa tertangani. Tak hanya itu, perekonomian masyarakat juga ikut membaik sehingga angka kemiskinan bisa ditekan.
Di Bantul, produksi sampah per hari mencapai 614 meter kubik. Sayangnya, pemerintah daerah setempat belum berpikiran ke arah itu.
sumber : Kompas
Baca Selengkapnya..
Friday, June 15, 2012
5 Sungai Terkotor & Terjelek di Dunia
Sungai sebenarnya adalah sumber air bagi warga sekitarnya dan bisa juga sebagai sumber mata pencaharian bagi nelayan. Akan tetapi banyak sekali sungai-sungai di dunia ini yang sudah tercemar oleh perbuatan manusia. Berikut adalah 10 sungai-sungai terkotor di dunia.
1. Sungai Citarum ,Indonesia
Sungai Citarum terletak di Jawa Barat, Indonesia. Sungai ini sudah kelihatan seperti kolam sampah padahal sebenarnya sungai ini menjadi sumber air untuk agrikultur dan sumber air bagi penduduk di sekitarnya. Tetapi sungai ini sangat terpolusi oleh ulah manusia dan penuh dengan sampah. Di Desember 2008, Bank Pembangunan Asia menyetujui pinjaman sebesar $ 50.000.000 (sekitar Rp 500 milyar) hanya untuk membersihkan sungai tersebut. Wahh...kasihan sekali ya...gara-gara ulah kita membuang sampah sembarangan, jadinya dibutuhkan uang yang tidak tanggung-tanggung untuk membersihkannya. Belum lagi, waktu yang diperlukan untuk membersihkan sungai tersebut dari sampah-sampah.
2. Sungai Yamuna, India
Yamuna adalah sungai yang sangat terpolusi dimana 58% sampah dari New Delhi, ibu kota India, dibuang di sungai ini. Sudah sebanyak Rs 17.000.000.000 (sekitar Rp 370 milyar) uang yang dikeluarkan untuk membersihkan sungai ini, tetapi masih belum bisa bersih. Pemerintah India sekarang sudah angkat tangan dalam usahanya membersihkan sungai ini.
3. Buriganga river, Bangladesh
Buriganga adalah sungai utama di samping kota Dhaka, Bangladesh. Banyak makhluk mati dibawah sungai ini.
4. Sungai Yellow di Lanzhou, China
Sungai Yellow River ini merupakan sungai terbesar kedua dan sumber air untuk jutaan penduduk di sebelah Utara China. Akan tetapi sungai yang menjadi sumber air ini terpolusi sekarang karena kontaminasi dari limbah industri
5. Sungai Marilao, Filipina
Plastik, sandal karet, ranting pohon pisang, adalah beberapa sampah yang kan kamu lihat mengapung di sungai Marilao ini. Air di sungai ini mengandung racun kimia seperti koper, kromium, arsenik, yang membuat air ini sangat berbahaya. Walaupun pemerintah telah memasang peraturan denda bagi yang membuang sampah di sungai ini, tetapi masyarakat dan pabrik setempat masih saja membuang sampah dan limbahnya ke sungai ini.
menujuhijau.blogspot.com
Wednesday, June 6, 2012
Manusia Kini Hidup Terlalu Bersih, Tubuh Jadi Kurang Kebal
North Carolina, Seorang profesor biologi mengatakan hidup manusia kini terlalu bersih yang membuat sistem kekebalan tubuh mengalami disorientaasi. Akibatnya tubuh bereaksi berlebihan terhadap zat-zat sehari-hari yang sebenarnya tidak berbahaya, seperti debu rumah.
Rob Dunn, seorang profesor biologi terkemuka percaya masa depan yang sehat terletak pada apa yang dia sebut 'kembali ke alam liar tubuh kita'. Dalam buku barunya, Prof Dunn mendorong pembacanya untuk mengadopsi pendekatan radikal ke 'hipotesis kebersihan'.
Gagasan ini menunjukkan bahwa hidup kita telah menjadi terlalu bersih dan ini membuat sistem kekebalan tubuh menjadi rentan.
"Ini menyebabkan kenaikan dalam respons alergi yang serius seperti asma serta penyakit autoimun termasuk penyakit Crohn (radang usus kronis) dan rheumatoid arthritis," jelas Prof Rob Dunn dari North Carolina State University, seperti dilansir Dailymail, Selasa (26/7/2011).
Prof Dunn menunjukkan beberapa bukti penelitian yang mendukung hipotesis kebersihannya. Dalam sebuah studi terhadap 1.400 anak-anak awal tahun ini, para peneliti di Yale University AS, menemukan bayi yang menerima antibiotik memiliki risiko 70 persen lebih tinggi menderita asma pada masa kanak-kanak.
Risiko asma ini mungkin disebabkan oleh fakta bahwa antibiotik menghilangkan bakteri secara sangat luas, baik bakteri baik maupun bakteri jahat dalam tubuh bayi. Hal ini akhirnya dapat menghalangi sistem kekebalan tubuh bayi yang belum matang dari patokan sehat.
Menurut Prof Dunn, sebelum penggunaan antibiotik dan hidup dalam lingkungan yang sangat bersih, kekebalan tubuh manusia bisa digunakan untuk bakteri dan belajar mengabaikan ancaman yang tidak berbahaya.
Namun, ketika tubuh tumbuh dan berkembang di lingkungan yang sangat higienis, sistem kekebalan tubuh dapat bereaksi secara berlebihan terhadap provokator kecil, seperti bakteri tingkat rendah yang tidak berbahaya.
"Kita harus meyakinkan tubuh kita bahwa mereka masih dalam keadaan alami seperti nenek moyang kita yang menjelajahi hutan yang banyak kuman dan tinggal di gubuk-gubuk tidak sehat. Kita dapat melakukan ini dengan memiliki cacing hidup di usus kita," jelas Prof Dunn.
Usulan memiliki cacing di usus, meski kedengarannya aneh dan menjijikkan, tapi ilmuwan di seluruh dunia mengambil ide ini sangat serius.
Argumen Profesor Dunn terinspirasi oleh Joel Weinstock, seorang peneliti medis di Tufts University, AS, yang melihat negara di mana Crohn menjadi umum di tempat-tempat yang diketahui cacingan telah menjadi langka.
Weinstock melakukan tes yang hasilnya menunjukkan bahwa ketika ia menempatkan cacing parasit di dalam sistem percernaan tikus, hal tersebut bisa menghentikan tikus mengalami penyakit iritasi usus besar.
Weinstock juga mencobanya pada 29 manusia yang menderita Crohn pada tahun 1999. Setiap orang diberi segelas telur cacing cambuk, yang biasanya hidup dalam usus babi.
Meskipun strain cacing ini tidak akan mampu berkembang biak dalam tubuh manusia, tetapi Weinstock berharap hal ini bisa mendorong tubuh manusia untuk merespons kehadiran parasit ini.
Hasilnya setelah 4 minggu kemudian, semua pasien kecuali 1 orang mendapatkan hasil yang lebih baik dan 21 diantaranya berada pada tahap pemulihan. Sejak itu, penelitian lain telah menemukan bahwa ketika diobati dengan cacing, orang dengan penyakit radang usus dapat membaik dan tikus diabetes dapat kembali normal tingkat glukosa darahnya.
Satu teori bahwa selama ribuan tahun evolusi, sistem kekebalan tubuh manusia terbiasa dengan cacing. Jadi jika seseorang membuatnya keluar dari tubuh, sistem kekebalan tubuh berjalan liar karena tidak ada yang bekerja melawannya.
Teori lain adalah bahwa cacing parasit dalam usus dapat menghasilkan senyawa yang menekan sistem kekebalan tubuh. Ini mungkin membuat tubuh berevolusi untuk bergantung setidaknya pada tingkat rendah senyawa cacing yang dihasilkan untuk menjaga mereka berjalan dalam batas normal.
Baca Selengkapnya..
Rob Dunn, seorang profesor biologi terkemuka percaya masa depan yang sehat terletak pada apa yang dia sebut 'kembali ke alam liar tubuh kita'. Dalam buku barunya, Prof Dunn mendorong pembacanya untuk mengadopsi pendekatan radikal ke 'hipotesis kebersihan'.
Gagasan ini menunjukkan bahwa hidup kita telah menjadi terlalu bersih dan ini membuat sistem kekebalan tubuh menjadi rentan.
"Ini menyebabkan kenaikan dalam respons alergi yang serius seperti asma serta penyakit autoimun termasuk penyakit Crohn (radang usus kronis) dan rheumatoid arthritis," jelas Prof Rob Dunn dari North Carolina State University, seperti dilansir Dailymail, Selasa (26/7/2011).
Prof Dunn menunjukkan beberapa bukti penelitian yang mendukung hipotesis kebersihannya. Dalam sebuah studi terhadap 1.400 anak-anak awal tahun ini, para peneliti di Yale University AS, menemukan bayi yang menerima antibiotik memiliki risiko 70 persen lebih tinggi menderita asma pada masa kanak-kanak.
Risiko asma ini mungkin disebabkan oleh fakta bahwa antibiotik menghilangkan bakteri secara sangat luas, baik bakteri baik maupun bakteri jahat dalam tubuh bayi. Hal ini akhirnya dapat menghalangi sistem kekebalan tubuh bayi yang belum matang dari patokan sehat.
Menurut Prof Dunn, sebelum penggunaan antibiotik dan hidup dalam lingkungan yang sangat bersih, kekebalan tubuh manusia bisa digunakan untuk bakteri dan belajar mengabaikan ancaman yang tidak berbahaya.
Namun, ketika tubuh tumbuh dan berkembang di lingkungan yang sangat higienis, sistem kekebalan tubuh dapat bereaksi secara berlebihan terhadap provokator kecil, seperti bakteri tingkat rendah yang tidak berbahaya.
"Kita harus meyakinkan tubuh kita bahwa mereka masih dalam keadaan alami seperti nenek moyang kita yang menjelajahi hutan yang banyak kuman dan tinggal di gubuk-gubuk tidak sehat. Kita dapat melakukan ini dengan memiliki cacing hidup di usus kita," jelas Prof Dunn.
Usulan memiliki cacing di usus, meski kedengarannya aneh dan menjijikkan, tapi ilmuwan di seluruh dunia mengambil ide ini sangat serius.
Argumen Profesor Dunn terinspirasi oleh Joel Weinstock, seorang peneliti medis di Tufts University, AS, yang melihat negara di mana Crohn menjadi umum di tempat-tempat yang diketahui cacingan telah menjadi langka.
Weinstock melakukan tes yang hasilnya menunjukkan bahwa ketika ia menempatkan cacing parasit di dalam sistem percernaan tikus, hal tersebut bisa menghentikan tikus mengalami penyakit iritasi usus besar.
Weinstock juga mencobanya pada 29 manusia yang menderita Crohn pada tahun 1999. Setiap orang diberi segelas telur cacing cambuk, yang biasanya hidup dalam usus babi.
Meskipun strain cacing ini tidak akan mampu berkembang biak dalam tubuh manusia, tetapi Weinstock berharap hal ini bisa mendorong tubuh manusia untuk merespons kehadiran parasit ini.
Hasilnya setelah 4 minggu kemudian, semua pasien kecuali 1 orang mendapatkan hasil yang lebih baik dan 21 diantaranya berada pada tahap pemulihan. Sejak itu, penelitian lain telah menemukan bahwa ketika diobati dengan cacing, orang dengan penyakit radang usus dapat membaik dan tikus diabetes dapat kembali normal tingkat glukosa darahnya.
Satu teori bahwa selama ribuan tahun evolusi, sistem kekebalan tubuh manusia terbiasa dengan cacing. Jadi jika seseorang membuatnya keluar dari tubuh, sistem kekebalan tubuh berjalan liar karena tidak ada yang bekerja melawannya.
Teori lain adalah bahwa cacing parasit dalam usus dapat menghasilkan senyawa yang menekan sistem kekebalan tubuh. Ini mungkin membuat tubuh berevolusi untuk bergantung setidaknya pada tingkat rendah senyawa cacing yang dihasilkan untuk menjaga mereka berjalan dalam batas normal.
Baca Selengkapnya..
10 Crochet atau seni rajutan yang paling unik dan lucu
1. Hannibal Kitty
2. Monsters
3. Black Metal
4. Sid and Nency
5. Big Daddy
6. Sandworm
6. Organs
8. Roadkill
9. Zombie
10. Giant Space Worm
ningnung.com
10 Keindahan Dunia Buatan Manusia
Candi borobudur, menara eifel, itu merupakan 7 keajaiban dunia yang sudah lama. Keajaiban dunia tidak hanya berasal dari alam,dengan teknologi yang canggih di jaman modern ini, manusia dapat membuat sendiri keajaiban-keajaiban tersebut. Berikut keajaiban-keajaiban terbaru buatan manusia :
1. Burj Khalifa
Burj Khalifa, sebelumnya bernama Burj Dubai, adalah sebuah pencakar langit di Dubai, Uni Emirat Arab yang diresmikan pembukaannya pada 4 Januari 2010. Ketinggian pencakar langit ini adalah 828 meter (2.717 kaki).Burj Khalifa adalah bangunan tertinggi di dunia yang pernah dibuat oleh manusia. Dimulai dari melewati ketinggian Taipei 101 sebagai bangunan tertinggi di dunia pada 21 Juli 2007.
Pada tanggal 12 September 2007, Burj Khalifa berhasil melewati ketinggian CN Tower sebagai struktur bebas (tanpa penyangga) tertinggi di dunia dan pada tanggal 7 April 2008 struktur tertinggi di dunia dari Menara KVLY-TV yang berada di Blanchard, North Dakota, Amerika Serikat berhasil dilewati. Struktur tertinggi yang pernah dibuat oleh manusia, Menara Radio Warsawa 645,4 m (2.120 kaki) dibuat pada 1974 (namun runtuh pada saat renovasi pada 1991) berhasil dilewati pada 1 September 2008.
2. Palm Jumeirah
Palm Jumeirah merupakan sebuah pulau buatan yang dibangun dengan reklamasi tanah oleh Nakheel, sebuah perusahaan yang dimiliki oleh pemerintah Dubai. Pulau ini merupakan satu dari tiga pulau yang disebut The Palm Islands yang akan meningkatkan pesisir pantai Dubai hingga 520 km. The Palm Jumeirah merupakan yang terkecil dari 3 Palm Islands (Palm Jumeirah, Palm Jebel Ali dan Palm Deira) yang sedang dalam pembangunan oleh Nakheel. Letaknya di area pesisir pantai Jumeirah di emirat Dubai, di Uni Emirat Arab (UEA).
The Palm Jumeirah merupakan pulau yang berbentuk pohon palem dengan cakupan sebuah batang, sebuah mahkota dengan 17 daun, dan sebuah pulau berbentuk sabit yang mengelilingiya dan membentuk 11 kilometer pemecah gelombang. Pulau ini memiliki luas 5 km x 5 km dan total areanya lebih besar daripada 800 lapangan sepak bola[1]. Pulau mahkota dihubungkan dengan Dubai oleh sebuah jembatan sepanjang 300 meter dan pulau sabit dihubungkan dengan ujung atas palem oleh terowongan bawah laut. Untuk 2-3 tahun ke depan, pariwisata di Dubai semakin meningkat, The Palm Jumeirah dapat dikatakan sebagai salah satu resor utama dunia. The Palm Island sendiri dianggap sebagai 'Keajaiban Dunia ke-8'. Pulau ini akan menggandakan pesisir pantai Dubai.
3. grand canyon skywalk
Grand Canyon merupakan sebuah jurang curam yang diukir oleh Sungai Colorado. Sungai ini terletak di di Arizona Negara Amerika Serikat. Penyebab terjadinya Grand Canyon adalah erosi, pertama adalah dengan air dan kedua adalah dengan angin. Pengunjung lokasi unik dan menarik ini setiap tahunnya hampir 5 juta orang mengunjungi 1 mil dalam Grand Canyon. Untuk menikmati grand canyon, sekarang bisa dari atas melalui sebuah platform berbentuk tapal kuda. Platform menegangkan ini bergantung tepat 4000 kaki di atas tanah dan memanjang 65 kaki dari ujung tebing Grand Canyon. Skywalk berbentuk tapal kuda ini dibangun dari tembok kaca setebal 4 inchi dan pengunjung diharuskan memakai kaus kaki anti gores bila ingin berjalan dan melihat pemandangan disana.
4. la sagrada familia
Gereja Expiatori de la Sagrada Família, seringkali hanya disebut Sagrada Família, adalah sebuah gereja Katolik Roma raksasa yang masih dalam proses pembangunan di kota Barcelona, Catalonia, Spanyol. Konstruksi gereja ini dimulai pada tahun 1882 dan berlangsung hingga hari ini.Gereja ini aslinya dirancang oleh Antoni Gaudí (1852 – 1926), yang bekerja di proyek ini selama 40 tahun, mengabdikan 15 tahun terakhir dari masa hidupnya terhadap proyek besar ini, yang rencananya akan diselesaikan pada tahun 2026. Ketika ditanya mengenai lamanya masa pembangunannya, Gaudi diceritakan menjawab "klien saya tidak buru-buru". Setelah wafatnya Gaudi pada tahun 1926, pengerjaan proyek ini diteruskan di bawah pengawasan Domènech Sugranyes hingga dihentikan untuk sementara akibat Perang Saudara Spanyol tahun 1936.
5. henderson waves
Struktur jembatan yang satu ini memang terbilang unik, bahkan satu-satunya di dunia. Bentuknya yang seakan berputar seperti spiral membuatnya berkarakter sekaligus memberikan sentuhan modern terhadap taman nasional Mount Faber dan Telok Blangah yang menyimpan ragam kekayaan natural Singapura. Nikmati berjalan kaki di struktur yang terbuat dari kayu dan baja di pagi hari untuk menikmati udara segar atau kunjungi taman yang diterangi cahaya lampu dengan efek dramatis setiap pukul 7 malam hingga pukul 2 pagi. Salah satu permata desain Singapura yang kerap luput dari daftar itinerary ini adalah salah satu alasan kuat yang membuat kamu tidak akan pernah bosan dengan Singapura.
6. oasis of the seas
Oasis Of The Seas, kapal pesiar terbesar di dunia dengan bobot 225.280 ton. Kapal yang dibangun dengan biaya Rp 14 triliun, memiliki kabin 20 tingkat yang bisa menampung 6300 penumpang. Dengan segala fasilitas yang ada, penumpang bisa menikmati berlayar di kapal tersebut selama 30 hari dengan biaya minimal Rp 50 juta.
7. channel tunnel
Terowongan Channel adalah sebuah terowongan rel sepanjang 50-km di bawah Selat Inggris (tepatnya di Selat Dover) yang menghubungkan Cheriton, Kent, di selatan Britania Raya, dan Coquelles, Calais di utara Perancis.
Proyek berbiaya besar ini awalnya dimulai dengan beberapa kesalahan, dan akhirnya selesai dibangun pada 1994.
Channel merupakan terowongan rel terpanjang kedua di dunia setelah Terowongan Seikan di Jepang. Terowongan ini dioperasikan oleh Eurotunnel plc. Chunnel - dimana Chunnel adalah kependekan dari The Channel Tunnel
8. three gorges dam
Bendungan Tiga Jurang atau Bendungan Tiga Ngarai atau Dam Tiga Jurang terletak di Sungai Yangtze (sungai ketiga terpanjang di dunia) di Sandouping, Yichang, provinsi Hubei, Cina. Konstruksi dimulai pada 1994. Bendungan ini akan menjadi bendungan hidroelektrik terbesar di dunia ketika diselesaikan pada tahun 2009. Penampungan ini memulai pengisian pada 1 Juni 2003, dan akan menempati wilayah Tiga Jurang yang indah, antara kota Yichang, Hubei, dan Fuling, Chongqing.
Seperti bendungan lain yang sedang dibangun, bendungan ini juga merupakan bendungan yang kontroversial menyangkut benar salahnya proyek ini. Pihak yang mendukung menunjuk kepada keuntungan ekonomi dari pengawasan banjir dan tenaga hidroelektrik. Pihak penentang mengkhawatirkan masa depan 1,9 juta orang yang akan dipindahkan; hilangnya lokasi arkeologikal dan budaya yang berharga; dan juga dampaknya terhadap lingkungan.
9. the dreamliner
Pesawat dirancang agar sangat ramah lingkungan. Menurut Boeing, material pesawat ini terbuat dari serat karbon yang ramah lingkungan. Pesawat ini juga irit bahan bakar, mampu menempuh jarak dua kali jarak tempuh Boeing 777. Lampu yang digunakan oleh pesawat ini juga sangat ramah lingkungan. Pesawat ini menggunakan mesin Rolls-Royce Trent 1000 dan mesin General Electric GEnx 2B-12 yang inovatif. Pesawat ini juga mempunyai radar Honeywell versi terbaru yang dirancang untuk memantau cuaca di depan pesawat dengan jarak 100.000 meter (100 km).
10. millau viaduct
Jembatan Millau adalah sebuah jembatan jalan bersanggahkan kabel yang menyeberangi lembah Sungai Tarn dekat Millau di selatan Perancis. Dirancang oleh teknisi jembatan Perancis Michel Virlogeux dalam kerja sama dengan arsitek Britania, Lord Foster, Millau merupakan jembatan "vehicular" tertinggi di dunia, dengan tonggak puncak pada 341 meter (1.118 kaki). sedikit lebih tinggi dari Menara Eiffel dan hanya 40 m (132 kaki) lebih pendek dari Gedung Empire State. Millau dibuka resmi pada 14 Desember 2004 dan dibuka untuk lalu lintas pada 16 Desember 2004.
10 Kota Bukit Memesona di Dunia
KETIKA Anda melakukan perjalanan liburan ke tempat yang menggabungkan keindahan alam dengan keramahan masyarakat. Pasti memberikan sebuah kenikmatan sendiri. Untuk itu, Berikuti ini beberapa kota-kota yang memiliki keindahan bukit terbaik di dunia yang dapat Anda temukan. Seperti dikutip Thetravelerszone.
Volterra, Italia
Kota cantik di Tuscany memiliki akar sejarah yang membentang sepanjang perjalanan kembali ke Zaman Romawi. Selain itu, di kota ini memiliki campuran bangunan luar biasa yang lama dan baru dan bahkan telah tampil baru-baru ini dalam buku-buku Twilight Saga. Kota merupakan tempat kelahiran vampir Volturi di buku. Tidak ada yang menakutkan tentang Volterra meskipun, hanya banyak keindahan alam di kota dan daerah sekitarnya.
Andalucia, Spanyol
Daerah ini terkenal Spanyol adalah tempat yang sangat baik untuk dijelajahi melalui jalan darat. Kota ini merupakan rumah bagi beberapa bukit paling menyenangkan Anda akan melihat mana saja di dunia. Beberapa kota yang paling terkenal adalah Nerja, Zahara, dan Grazalema. Hubungan antara masyarakat ini dikenal sebagai Rute dari Kota Bukit Putih. Ia mendapat namanya karena bangunan putih kota '. Ini daerah yang bagus untuk menikmati kehidupan sehari-hari dari orang-orang Spanyol lokal.
Assisi, Italia
Anda mungkin mengenali nama kota ini sebagai tempat kelahiran Santo Fransiskus dari Assisi. Kota ini terletak di wilayah Umbria, Italia dan apabila Anda bertkunjung kesana , pasti anda akan memiliki banyak waktu menjelajahi kastil abad pertengahan banyak dan gereja-gereja yang merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO.
Guanajuato, Meksiko
Kota indah ini didirikan pada 1548. dimana Beberapa jalan-jalan kuno yang sempit sehingga mobil tidak bisa menurunkan mereka. Arsitektur ini cukup unik dan itu hanya pemandangan yang menarik dan kota lereng bukit.
Cortona, Italia
Kota ini terkenal dengan bukit yang cantik dari Italia. Legenda mengatakan bahwa anak Nuh mendirikan kota itu karena ia menyukai ketinggian bukit. Situs populer dengan turis saat mereka mengunjungi kota untuk mengagumi arsitektur Renaissance serta atraksi menarik abad pertengahan.
Darjeeling, India
Ini kota bukit yang terkenal di India terletak di Darjeeling wilayah spektakuler bangsa Himalaya bukit. Ini salah satu yang paling kota bukit terkenal di dunia dan menerima ribuan pengunjung setiap tahun. Ini juga dikenal karena arsitektur yang menakjubkan, Darjeeling Himalayan Railway.
Machu Picchu, Peru
Situs yang terkenal di dunia ini dikenal sebagai salah satu dari Tujuh Keajaiban Baru Dunia. Hal ini diyakini telah dibangun oleh suku Inca dan merupakan contoh yang paling dikenal dan terbaik diawetkan peradaban kuno mereka.
Montepulciano, Italia
Montepulciano adalah kota abad pertengahan yang duduk di punggung bukit kapur. Sejarah kota kembali ke abad ke-3. Ini adalah lokasi yang ideal untuk menjelajahi kota berjalan kaki karena jalan-jalan yang bebas mobil. Kota ini juga rumah bagi beberapa atraksi megah dan arsitektur Renaissance.
San Gimignano, Italia
Tuscany diisi dengan kota-kota bukit merupakan sebuah contoh kota yang indah. kota ini terkenal dengan menara spektakuler putih dan arsitektur yang menakjubkan. Anda sebenarnya bisa melihat menara dari mil jauhnya. Itu sebuah kota bukit Italia yang didirikan kembali pada abad ke-3.
Shimla, India
India merupakan negara yang memiliki pangsa kota bukit yang menakjubkan. Shimla sering disebut sebagai Ratu Hills. wisatawan dapat melihat keindahan Himalaya dan kota adalah sekitar 7.230 meter di atas permukaan laut. (uky)
(ftr)
travel.okezone.com
Baca Selengkapnya..
Subscribe to:
Posts (Atom)